Welcome to the Neo Area

Di blog ini, saya akan menampilkan artikel-artikel saya, buku harian saya, dan catatan-catatan tentang saya, disini saya juga akan mengisi berita-berita dan artikel tentang masalah, Ac Milan, Persebaya, Timnas Indonesia, dll. saya akan berusaha membuat blog ini kental akan sepak bola,,

Rabu, 27 Oktober 2010

Bonek Desak KLB

Jakarta - Seruan untuk perombakan terhadap PSSI kembali mengemuka. Kali ini Bonek Jabodetabek yang menyerukan percepatan Kongres Luar Biasa dan perbaikan PSSI untuk sepakbola nasional yang lebih profesional, transparan, dan berprestasi.

Surat Pernyataan Sikap Bonek Jabodetabek itu dirilis tertanggal 26 Oktober 2010 dan ditandatangani oleh ketua Andriano Me. Ketika dikonfirmasi, Cak Ariapro selaku humas dari Bonek Jabodetabek membenarkan hal tersebut.

"Surat ini kami rilis tanggal 26 Oktober siang hari di Jakarta. Acara dihadiri oleh 30 orang anggota Bonek Jabodetabek," ujar Ariapro ketika dihubungi detiksport, Rabu (27/10/2010) sore WIB.

"Kami sudah koordinasi dengan bonek di Surabaya, Gresik, dan Bonek Family Community," jelas dia.

Ariapro menuturkan bahwa ide untuk mengeluarkan seruan ini sudah ada sejak laga antara Persik Kediri kontra Persebaya di kompetisi ISL musim lalu terkatung-katung.

"Baru diluncurkan serakang karena momen-nya pas. Baru-baru ini, Indonesia kalah dari Timor Leste (di AFF Cup U-16), dibantai Uruguay 1-7 di partai ujicoba, dan melawan Maladewa tampil tak memuaskan."

Ariapro juga mengatakan bahwa kelompok suporter lain seperti Aremania, JakMania, dan Paserbumi sudah dihubungi mengenai hal ini.  Meski begitu masih belum ada tanggapan.

Lalu apa langkah selanjutnya? "Kami tunggu hingga sekitar seminggu ke depan untuk tanggapan kelompok suporter lain. Kami menyerukan serta mengajak seluruh elemen suporter lain mengesampingkan rivalitas dan bekerjasama menyuarakan perbaikan PSSI," ujar Ariapro.

"Selanjutnya kami berencana melakukan demonstrasi. Saya pribadi berharap ketika demo suporter memakai warna merah putih, warna Indonesia," tutup dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar