Welcome to the Neo Area

Di blog ini, saya akan menampilkan artikel-artikel saya, buku harian saya, dan catatan-catatan tentang saya, disini saya juga akan mengisi berita-berita dan artikel tentang masalah, Ac Milan, Persebaya, Timnas Indonesia, dll. saya akan berusaha membuat blog ini kental akan sepak bola,,

Jumat, 24 Desember 2010

LPI untuk Sepakbola Indonesia yang Lebih Baik

Jakarta - PSSI berjanji menjatuhkan sanksi buat klub, pemain dan ofisial pertandingan yang berpartisipasi di Liga Primer Indonesia. Padahal beberapa pihak justru menganggap LPI akan membantu perkembangan sepakbola tanah air.

Liga Primer Indonesia akhirnya resmi di luncurkan di Jakarta, Rabu (22/12/2010) malam WIB. Bertempat di Hotel Kempinski, sebanyak 19 tim sudah memastikan ikut kompetisi yang akan bergulir di awal 2011 tersebut.

Kemunculan LPI masih dibayangi resistensi dari PSSI. Otoritas sepakbola tanah air tersebut menjanjikan sanksi berat buat siapapun yang terlibat dalam kompetisi gagasan Arifin Panigoro tersebut.

Namun beberapa klub yang berpartisipasi di LPI punya anggapan lain. Mereka kompak menyebut kalau kompetisi tersebut juga akan membantu membentuk sepakbola Indonesia yang lebih baik.

"Menurut saya prospeknya bagus selagi tujuannya untuk memajukan persepakbolaan Indonesia dan menghasilkan prestasi. Saya yakin itu tak masalah dan PSSI tak akan memberi sanksi," sahut ketua umum Persema Malang, Peni Suparto.

Pernyataan senada terlontar dari Muhamad Al-Hadad, pelatih pelatih Manado United. Disebutnya, LPI membuka kesempatan yang lebih lebar buat pelatih dan pemain untuk menyalurkan kemampuannya.

"Saya kira kompetisi seperti ini bagus karena membuka kesempatan untuk pelatih dan pemain. Selagi tujuannya untuk sepakbola Indoenesia, saya rasa tidak masalah," sahut Al Hadad.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar