Welcome to the Neo Area

Di blog ini, saya akan menampilkan artikel-artikel saya, buku harian saya, dan catatan-catatan tentang saya, disini saya juga akan mengisi berita-berita dan artikel tentang masalah, Ac Milan, Persebaya, Timnas Indonesia, dll. saya akan berusaha membuat blog ini kental akan sepak bola,,

Jumat, 10 Desember 2010

Piala AFF : Untung-Rugi Dua Semifinal di GBK

Jakarta - Hingga kini belum ada finalisasi terkait laga semifinal Piala AFF antara Indonesia kontra Filipina. Afred Riedl sendiri menyebut kalau dua laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno punya sisi negatif dan positif.

Awalnya Filipina menyatakan setuju untuk menggelar dua pertandingan babak semifinal di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Hal tersebut terjadi karena mereka tak memiliki stadion yang dianggap memadai untuk menggelar pertandingan tersebut.

Terlepas dari segala kontroversi yang kemudian muncul karena Filipina kemudian meminta laga dipindah ke Vietnam, menggelar dua pertandingan semifinal di kandang sendiri memunculkan sisi positif dan negatif.

"Menggelar dua pertandingan semifinal di kandang sendiri ada positif dan negatifnya. Positifnya kita dapat dukungan penuh dari penonton dan tak perlu ke kandang Filipina menjalani laga away. Dan secara fisik itu sangat menguntungkan tidak menguras tenaga," sahut Riedl pada wartawan usai menggelar latihan di Senayan, Jumat (10/12/2010) sore WIB.

"Negatifnya, tekanan lebih besar karena semua berharap indonesia menang dan maju ke final," lanjut pria asal Austria itu.

Saat ditanya soal peluang skuad besutannya mencetak sejarah dengan meraih gelar juara Piala AFF untuk kali pertama, Riedl memilih menjawab secara diplomatis. Menurutnya saat ini keempat tim yang lolos ke semifinal punya peluang yang sama untuk jadi kampiun.

"Semua punya peluang sama besar, 25% karena kita disini masih semifinal masih ada empat tim. Soal starter, terlalu dini untuk membicarakan itu. Semua pemain dalam kondisi baik," tukas Riedl.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar