Welcome to the Neo Area

Di blog ini, saya akan menampilkan artikel-artikel saya, buku harian saya, dan catatan-catatan tentang saya, disini saya juga akan mengisi berita-berita dan artikel tentang masalah, Ac Milan, Persebaya, Timnas Indonesia, dll. saya akan berusaha membuat blog ini kental akan sepak bola,,

Sabtu, 27 November 2010

Mewujudkan Nuansa 'Pesta' di Piala AFF 2010

Jakarta - Sepakbola bukan perkara permainan atau kompetisi belaka, tapi juga sebuah perayaan untuk para para penggilanya. Gelaran Piala AFF 2010 di Jakarta nanti pun akan dikemas seperti wacana tersebut.

Dewasa ini sepakbola telah dikemas sedemikian rupa agar dapat memberikan hiburan plus untuk maniak olahraga tersebut. Mereka bukan hanya datang ke stadion, nonton timnya menang atau kalah, lantas pulang.

Saat ada sebuah gelaran akbar, macam Piala Dunia atau Piala Eropa, pelbagai acara lazim digelar di area sekitar pertandingan. Acara yang umumnya bersifat interaktif tersebut tentu diharapkan dapat memberikan hiburan tambahan buat para gila bola, dilatarbelakangi dengan nuansa perayaan nan meriah.

Piala AFF 2010, yang resminya bertajuk Suzuki AFF Cup 2010, memang belum semegah dua ajang tadi. Tapi gelaran ini tetap besar karena menjadi tempat pertarungan negara-negara sepakbola di Asia Tenggara menjadi yang terbaik di wilayah tersebut. Inilah pesta sepakbola se-Asia Tenggara!

Sebagai salah satu tuan rumah, Indonesia pun telah mempersiapkan diri sebaik mungkin. Bukan hanya dari aspek pertandingan sepakbolanya, melainkan juga faktor "fiesta" alias perayaannya. Oleh karena itu, disusunlah semacam area untuk fans di sekitar Gelora Bung Karno agar atmosfer yang tersaji kian meriah.

"LOC (Panitia Lokal) telah menyetujui adanya semacam aktivitas fun festival di jogging track Senayan," ujar Ketua Panitia Lokal Piala AFF Joko Driyono dalam konperensi pers di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Selasa (23/11/2010).

Di lokasi itu, singgung Joko, sejumlah aktivitas yang ditujukan buat para fans bakal digelar guna memeriahkan gelaran Piala AFF 2010.

"Di sana ada zona berkerumun, zona selling (penjualan), panggung terbuka," tutur Joko memberikan contoh sejumlah kegiatan nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar